Berbagi Berkah Bersama RSU Pakuwon


















SUMEDANG – Keluarga Besar Rumah Sakit Umum Pakuwon Sumedang mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa di bulan Suci Ramadan, mohon maaf lahir dan batin.
Keluarga Besar Rumah Sakit Umum Pakuwon Sumedang mengadakan Acara “Berbagi Berkah Ramadan Bersama Rumah Sakit Umum Pakuwon Sumedang” yang di selenggarakan di Aula RSU Pakuwon Sumedang, Senin 27 Mei 2019.
Acara ini pembagian santunan kepada anak yatim dan kepada Wargi sekitar Rumah Sakit Umum Pakuwon Sumedang, dilanjut dengan tausiah dari Ustadz Budi Prayitno lalu dilanjutkan dengan Buka Bersama seluruh Direksi, Staff, dan Karyawan Rumah Sakit Umum Pakuwon Sumedang dan diakhiri dengan solat taraweh berjamaah.
Pembagian santunan ini sebanyak 235 paket sembako kepada warga kurang mampu dan anak-anak yatim di lingkungan sekitar RSU Pakuwon, Apotek Pakuwon dan Apotek Parapatan.
Kegiatan ini merupakan kegiatan sudah rutin diselenggarakan setiap bulan Ramadan yang selalu diselenggerakan oleh Rumah Sakit Umum Pakuwon Sumedang. RSU Pakuwon berkomitmen sebagai perusahaan yang bergerak di bidang pelayanan kesehatan, pihaknya berkomitmen untuk terus memberi manfaat kepada masyarakat luas.
“Kita memang tidak pernah bisa mendapatkan setiap hal yang kita inginkan, namun kita akan selalu bisa mensyukuri setiap hal yang kita dapatkan. Alhamdulillah, saat senyuman dan ucapan terimakasih yang tulus dari warga, itulah makna kebahagiaan yang sesungguhnya,” ujar Direktur Utama PT. Lingga Pakuwon Jaya, R Erna Yuliana Noerony SE.Ak,M.M, M.MRS.